PATI–HabarIndonesia. Reuni Akbar SMA Negeri 1 Pati berlangsung meriah dengan kehadiran para alumni dari berbagai angkatan.
Acara yang digelar di Pati ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus momentum bagi para alumni untuk berkontribusi dalam dunia pendidikan.
Salah satu alumni yang turut hadir, Sudewo, menyampaikan komitmennya untuk mendukung pendidikan di Pati dengan memberikan bantuan bagi siswa SMA/SMK kurang mampu yang berhasil diterima di perguruan tinggi negeri melalui jalur SNBP dan UTBK.
“Semoga langkah kecil ini bisa membantu generasi muda Pati meraih masa depan yang lebih cerah,” ungkapnya dalam sambutannya.
Selain menjadi ajang nostalgia, reuni ini juga menunjukkan kepedulian sosial para alumni dalam membangun daerah melalui sektor pendidikan.
Kehangatan pertemuan, semangat berbagi, serta rasa kebersamaan yang terjalin di acara ini semakin menguatkan jaringan alumni SMA Negeri 1 Pati sebagai wadah kontribusi positif bagi masyarakat.
Ia pun berharap acara ini dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berprestasi dan menjadikan pendidikan sebagai kunci menuju masa depan yang lebih baik.
(A. Rina Mustajab)